Kupas Tuntas Chaidir’s Web [Blog Review]

Aduh, ini semua harus gue mulai dari mana ya ? Pasca, berminggu-minggu lamanya nggak nulis, eh… giliran mau nulis, gue malah mendadak jadi serba canggung begini. Megang laptop… canggung, pencet-pencet keyboard… canggung, bahkan ngeliat tulisan sendiri di monitor laptop Maudy Ayunda, gue tetep aja canggung. Padahal Maudy Ayunda itu kan bukan siapa-siapanya gue ? Huh, apakah ini yang namanya penyakit Canggungis Malesis ? Ah… entahlah (.__.”)

Eniwei… selama  masa hiatus itu, sebenarnya banyak juga momen-momen yang pengen gue tuangkan ke dalam blog, namun apa daya, urusan di dunia nyata lebih menyita kehidupan gue belakangan ini. Akhirnya, ya mau nggak mau, ganteng nggak ganteng… gue pun harus memilih satu dari dua pilihan yang menurut gue semuanya penting. *kemudian terdengar lagu : you raise me up*

Di postingan kali ini gue bukan mau posting cerita ataupun share artwork yang seperti biasanya gue lakukan, tapi di sini gue bakal melakukan BLOG REVIEW.

What ? BLOG REVIEW ? Wih… keren, Nyol !

Iya dong *benerin kerah baju*

Sekedar FYI, ini adalah pertama kalinya gue mereview sebuah blog. Jelas, ini adalah sebuah momen langka pake banget dalam kehidupan per-bloggingan gue selama ini. Kalo bisa momen ini direkam terus masuk tipi gitu deh. Masuk acara On The Crot dengan judul : 7 momen bersejarah yang masih di ragukan kelayakannya.

Beuuh sadis ! gak kebayang dah, betapa kerennya blog gue kalo udah masuk tipi gitu *senyum unyu*

Sekali lagi, gue ucapkan… selamat ya buat blogger yang blognya gue review. Karena hal ini adalah momen bersejarah. So, sini sungkeman dulu sama gue, Hhehe :p


Blog Review

Dan blog yang akan gue review adalah…


CHAIDIR'S WEB

Chaidir's Web

Tampilan awalan Chaidir's Web


Bismillah… ok langsung saja kita mulai ya !

Saat pertama kali ngeliat blog ini, kata pertama yang muncul dari gue adalah “BINGUNG”. Hal ini terjadi, lantaran blog ini di buat dengan konsep dan design sendiri. Dapat di lihat dari segi tampilan dan navigasi-navigasi yang ada di blog. Sehingga wajar mengharuskan kita (visitor) untuk beradaptasi terlebih dahulu jika sewaktu-waktu mengunjungi blog ini. Biar nggak grogi gitu (//*>*)//

Tampilan (Layout) Blog :

Dasar dari tampilan Chaidir’s Web ialah masih bawaan Blogger. Namun, hampir 80% isinya di rombak habis oleh si pemilik blog. Gak percaya ? coba mampir aja langsung ke blognya, di sini.

FYI, sebenarnya Chaidir’s Web (CW) adalah jenis weblog (semi website dan semi blog). Karena dari sisi tampilan dia agak menggunakan konsep website, tapi dari segi konten… ya inilah blog. Hal lain yang menjadi pertimbangan mengenai weblog yaitu dia tidak full menampilkan sejumlah navigasi bawaan Blogger, katakanlah header.

Blog ini mempunyai daya pikat yang lumayan tinggi untuk para pengunjungnya. “Daya pikat” di sini maksudnya yaitu rasa penasaran dari visitor akan weblog ini, sehingga membuat para visitor ujung-ujungnya pengen meng-klik apa saja yang ada di CW (bahasa kecenya itu kepo).

Masih seputar tampilan. Di mulai dari tampilan homepage, CW seakan-akan menggoda visitornya untuk sesegera mungkin mengkepoi apa saja yang ada di sana. Wajar hal ini terjadi, karena visitor hanya di beri sebuah searching box tanpa postingan apapun di awal tampilan. Bukannya aneh atau membingungkan (iya sedikit) justru di sinilah yang menjadi poin plus buat CW, karena dengan begitu hit blognya otomatis akan meningkat. Selain itu, rasanya apresiasi layak diberikan kepada si pemilik blog, di mana beliau cukup jeli memanfaatkan space kosong yang ada di hompage weblognya. Ehmm… mungkin dia dulunya seorang penyedia lapak pedagang kaki 5,5 kali ya ? OH… BISA JADI… BISA JADI.

Buat kalian yang bingung dan bertanya-tanya dimana letak postingan di Chaidir’s Web. Nih, ada 3 cara untuk mengetahuinya, yaitu :


Chaidir's Web

CW adalah jenis weblog. Dapat kita lihat saat visitor meng-klik page “BLOG” di tampilan awal, maka otomatis akan menampilkan banyak postingan, dimana mungkin temen-temen sudah pada tahu bahwa itu salah satu jenis template bawaan dari Blogger.

Chaidir's Web

Hampir lupa gue, dari segi ukuran sendiri menurut gue sejauh ini “pas” kok. Di katakan besar tentunya nggak, di bilang kecil… ehmm… masih pantes di bilang besar deh, ya gitu deh :p

Gue rasa cukup sampe di situ pembahasan tentang tampilan blog (layout). Keseluruhan review untuk segi tampilan, blog ini terbilang “unik”. Dimana template weblog ini merupakan fiur… hasil buatan si pemilik blog sendiri, beuh…. tjakeup deh :)

Navigasi Blog :

Masalah navigasi blog sebenarnya tanpa masalah berarti. Hanya saja, gue merasa terkesan bertele-tele. Saat kondisi visitor di homepage, nanti akan bertemu lagi dengan 5 laman (page). Dimana kalo nanti visitor klik masing-masing laman itu, maka akan terjadi perubahan laman lagi. Ya emang gak banyak sih perubahannya itu, hanya beberapa laman. Tapi menurut gue itu agak “ehe” gimana gitu.

Paling mencolok itu, saat visitor membuka postingan hasil dari laman “BLOG”. Maka perubahan posisinya kontras banget terjadi. Visitor akan menemukan tampilan navigasi blog seperti ini…

Navigasi Blog

Laman yang tadinya ada di atas, malah berubah ke samping. Dan juga pada bagian ini, si pemilik blog mengkombinasikan antara laman dan widget blog. Nah, disinilah letak yang agak bertele-telenya menurut gue. Coba deh kalo misalnya pada bagian ini hanya menampilkan widget blog saja dan laman blog tetep ada di bagian atas. Mungkin kelihatan lebih elegan gimana gitu.

Sedikit koreksi juga nih, kan, navigasi area ini di buat dengan konsep pull down saat di klik (akordion). Sayang aja kalo seandainya di buat dengan mode “fix” artinya saat postingan di scrollbar, yang bergerak hanyalah tampilan postingan, widget tidak ikut bergerak. Terus juga, untuk widget “copyright” menurut gue salah isi deh. Masa’ semacam “attribution” tapi di isi dengan iklan ? :)

Lanjut pada bagian footer. Di CW, footer hanya di temukan pada homepage saja. Terus, saat kita membuka suatu postingan, footernya akan seperti ini…

Footer Blog

Lagi-lagi visitor akan menemukan sesuatu yang menggoda yaitu 4 buah pentol (tapi tidak untuk di makan) Hhehe. Hampir sama kasusnya yang di atas, daerah ini kesannya di buat bertele-tele. Saran gue sih bagian untuk “comment” di bikin langsung aja dengan content, karena pada dasarnya visitor nyari yang gampang, mudah, dan murah-meriah… eh, untuk kata yang terakhir itu nggak ada :p

Content Blog :

Di lihat dari tampilan awal blog saja, semua pasti sudah tahu bahwa blog ini adalah sebuah blog pribadi. Ya, iyalah bego… kalo blog bersama namanya bukan “Chaidir” tapi “Bersama”.

*PENONTON PUN HENING*

Oke, STOP BERCANDA… fokus-fokus !

Konten yang di hadirkan oleh CW yaitu berupa pengalaman dan pengetahuan, tentunya pengetahuan dan pengalaman dari si pemilik blog. Di lihat dari segi penulisan, sudah bagus dan rapi, hanya saja gue harapkan jangan sampai lupa untuk bikin paragraf dalam postingan, karena kalo nulis blog tanpa ada paragraf, visitor bakal males banget membacanya.

Waktu publish blog, rasanya jangan deh sehari sampai bisa berkali-kali posting. Kesannya terlalu memaksakan gitu. Kasih jedahlah… satu hari mungkin.

Lagian google pun meng-index sebuah postingan blog itu, membutuhkan waktu 1 hari lho. Kalo sehari aja bisa posting berkali-kali, google bukan suka tapi malah mencurigai yang seperti itu. Terlebih kalo postinganya asal-asal. Misalnya :

“Baru habis minum jamu beras kencur, posting…”

“Baru habis juara 1 mancing emosi pacar orang, posting…”

Duh, kelihatan bangetkan maksanya ? *pukul-pukul gemes*

Visitor akan selalu datang ke blog kita, ya karena konten kita bagus dan emang di cari. Tapi kalo nulisnya asal-asalan kek gitu ? Yah… you knowlah what I mean :)

Dari sekian banyak postingan yang pernah Chaidir’s Blog publish, gue menyukai dua postingan sekaligus yaitu :

Kecepatan Blog :

Blognya ringan banget brader, kalah ringan dah blog gue, padahal menurut gue weblog ini lumayan “menjelimet” Hhehe. Tajkub dengan apa yang di lakukan oleh si pemilik blog. Jadi, buat visitor gak bakal loading lama deh buat buka blog ini.


Merah blog gue - Hijau Chaidir Web's


Traffic Blog :

Sejauh mata memandang, gue yakin kisaran viewers blog ini per-hari sangatlah tinggi. Karena faktor “daya pikat”nya itu lho.

Weblog ini meluncur di dunia maya, sekitar beberapa bulan yang lalu pada tahun 2013. Dan dalam waktu yang singkat itu, pageviewsnya sudah mau memasuki angka 40.000 (40 ribu) ajib bener bukan ?

Wajar kalo dari sisi alexa rank, weblog ini lumayan bagus posisinya…

Alexa Rank

Namun sayang dari sisi pagerank, weblog ini masih (N/A). Wajar hal ini terjadi, lantaran baru saja ganti domain. Ya, resikonya pagerank pun terjun bebas turun. Tetep semangat buat ngedapetin ijo dari google (^_^)9

Overall weblog ini semuanya tanpa cacat, hanya saja ada bagian yang menurut gue kudu di maksimalkan yaitu optimalisasi SEO. Coba lihat ini…


Sitelink Blog

Dan coba lihat blog gue....


Beda bangetkan ?

Agar bisa mendapatkan sitelink seperti itu, sebenarnya sangatlah muda. Hanya saja masalah waktu, bagaimana cara kita untuk mengoptimalkan teknik SEOnya, dan banyak-banyak berdoa.

Inget, hal yang di tekankan untuk masalah SEO ialah konten, bukan seberapa sering kamu posting. Serta penilaian murni di lihat dari hasil pencarian konten dan keyword di google tentunya.

Saran terakhir dari gue, alangkah indahnya kalo seandainya Chaidir's Web sering menonjolkan icon-nya yaitu Wakdir dan Wakder sebagai bentuk ciri khas gitu (//*,*)//

Kalo misalnya disuruh kasih rating bintang yaitu 1-6 maka Chaidir's Web gue beri...

5 Star

~(*,*)~ ~(*,*)~ ~(*,*)~


* * * *

Well, ini semua cuma sekedar saran dan pandangan dari gue. Kalo mau digunakan sarannya, ya monggo, enggak juga gak papa. Lagian gue mereview seperti ini bukan berarti blog gue sudah sempurna, nggak ya.

Dan mohon maaf bila ada salah-salah kata dalam pen-review-an blog gue ini, maklum baru pertama kalinya gue ngereview blog begini brader.

Sebagai ucapan penutup postingan, gue mengutip kata-kata dari seorang Stand Up Comedian : Soleh Solihun.

“Kesempurnaan hanya milik Allah dan lagu Andra & The Backbone”

Tulisan ini diikutsertakan dalam "First Giveaway Chaidir's Web"




Subscribe to receive free email updates:

31 Responses to "Kupas Tuntas Chaidir’s Web [Blog Review]"

  1. wee give away xD
    dulu gue kesel kalau semi webblog heheh.. asik emang sekali crot langsung kepoin semua :D

    BalasHapus
  2. yey.. sama punya sitelink :) . perlu dijaga tuh sitilingnya biar gak dicabut.

    BalasHapus
  3. Makasih Masbro udah mau jadi reviewer Chaidir's Web..
    Agak terharu juga nih jadi yg pertama tampil di blog Sikonyols.. heheh..

    Untuk masukannya TOP BGT deh.. ^_^

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya yg pertama broh.

      sama-sama, kalo ada salah-salah kata... maaf ya

      Hapus
  4. hmm.. jadi gitu yaa blog yg bagus. Okeesipp :D

    Semoga menang lombanya ka :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. bagus banyak pengertiannya dek.

      thanks

      Hapus
    2. maksudnya itu.

      tiap orang menilai blog bagus itu beda-beda.
      Bisa tampilan, atau tulisan dsb gitu

      Hapus
  5. sayang blog ane gk bagus hhehehe komen back y

    BalasHapus
  6. Selamat berkompetisi ya Mas Angga.

    Semoga sukses dan menang.

    BalasHapus
  7. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  8. ihh emang beneran keren blognya Chaidir itu :D *takjub*
    tapi blognya sikonyols juga gak kalah keren kok :)

    "inget, hal yang di tekankan untuk masalah SEO ialah konten"
    konten disini maksudnya konten yang seperti apa kak?

    dan satu lagi, "selamat berkompetisi ya kak semoga menang" :D haha

    BalasHapus
  9. manteb nyolll, detail amat di reviewnya. semoga win ya, hahahaha

    BalasHapus
  10. seandainya gue punya kemampuan ngedit2 tuh HTML dan temen-temennya, mungkin gue udah bisa punya blog semenarik itu hmmm ._.
    yah apa daya, setiap orang punya ciri khasnya masing2 hahaha -_-

    BalasHapus
    Balasan
    1. ulfa udah punya ciri khas sendiri kok, jago ilustrator gitu

      Hapus
  11. Wuiih, ikut giveaway nih ye. :D
    Semoga menang ga!

    BalasHapus
  12. Keren juga blog CW.. Btw, semoga menang GA-nya :D

    BalasHapus
  13. Pantesan, kayaknya pernah berkunjung deh ke blognya chaidir ini.

    BalasHapus
  14. niche post , jangan lupa mampir balik

    BalasHapus

Terima kasih sudah mau mampir dan juga membaca postingan di blog ini. Daripada jadi silent reader, mending langsung beri komentar aja. Tenang, nggak perlu promosi link kok, nanti bakalan dapet feedbacknya sendiri, percaya deh.

Satu komentar akan membuat yang punya blog makin bergairah ngeblog lho
\(‾▿‾\)\(´▽`)/ (/‾▿‾)/

"Berkomentarlah sepuasnya, sebelum berkomentar dilarang" ~@sikonyols